Cara Mudah Menghilangkan Komedo dengan Pasta Gigi

Kesehatan wajah memang sangat penting dalam menjaga penampilan. Tapi semua bisa menjadi menjengkelkan dengan adanya hal yang kecil seperti komedo.

Komedo muncul ketika minyak, kotoran, dan bakteri terjebak dalam pori-pori kulit. Dan biasanya komedo akan menyakitkan jika Anda tidak bisa menghilangkan dengan cara yang tepat.

Komedo dapat tumbuh di mana saja di daerah tubuh Anda, namun daerah yang paling umum adalah hidung, dagu, dan daerah dahi, yang banyak mengandung minyak. Ada beberapa krim atau salep yang bisa menangani permasalahan kecil ini. Bahkan mungkin Anda selalu pergi ke salon untuk mendapatkan perawatan spesial.

Namun jenis perawatan tersebut kadang sangat mahal dan menyakitkan untuk dilakukan, bahkan dapat merusak kulit. Banyak juga produk alat kecantikan wajah wonder sonic yang dapat mengatasi komedo dengan cepat dari wajah.

Anda kini tidak perlu khawatir karena cara sederhana berikut dapat dicoba di rumah untuk mengatasi komedo dengan pasta gigi.

Caranya, Anda bisa mencampur pasta gigi mint dengan garam lalu oleskan pada daerah yang terdapat komedo seperti hidung. Mint dalam pasta gigi akan membantu membuka pori-pori wajah sementara garam bertindak sebagai scrub untuk menghilangkan kotoran dan debu di dalam pori-pori.

Biarkan olesan tersebut selama 5 menit. Setelah kering, gunakan air untuk memijat daerah tersebut dan gosok hidung atau daerah yang dioles dengan es batu. Hal itu akan menutup pori-pori dan memastikan bahwa tidak ada kotoran di kulit wajah. Mungkin metode ini akan membuat sedikit merah beberapa bagian di wajah namun tidak perlu khawatir karena akan segera hilang.

0 komentar:

Posting Komentar